Gullit: Tim-Tim Italia Harus Meniru Juve

Gullit: Tim-Tim Italia Harus Meniru Juve
Ruud Gullit terkesan dengan kebijakan Juventus. (c) AFP
Bola.net - Legenda AC Milan, Ruud Gullit memuji kebijakan yang diambil juara Italia, Juventus. Ia merasa Si Nyonya Tua sudah memberi contoh untuk ditiru oleh semua tim di Italia.

Setelah dua musim terpuruk di posisi ketujuh Serie A, Bianconeri sukses menggondol scudetto musim lalu lewat sejumlah revolusi di tubuh tim. Dan itu membuat Gullit terkesan.

"Mereka memainkan sepak bola indah. Apa yang sudah dilakukan Juve adalah contoh apik bagaimana membangun tim Italia yang bagus," tutur mantan gelandang Belanda tersebut.

Membangun Juventus Arena nan megah, Juve mendobrak pakem lama tim Italia yang menyewa stadion dari pemerintah kota. Apalagi stadion-stadion di Italia sudah berusia lanjut karena dibangun saat mereka menjadi tuan rumah Piala Dunia 1990 silam.

Dengan langkah seperti Juve, Gullit menegaskan persepakbolaan Italia secara keseluruhan bisa diperbaiki. "Stadion baru Juventus selalu penuh dan itu memberi dorongan untuk tim. Membangun stadion baru di masa krisis ekonomi memang sulit, tapi klub-klub lain harus menirunya," tandas Gullit.  (gl/row)