Gol Secepat Kilat Rafael Leao Diklaim Tidak Sah, Mengapa?

Gol Secepat Kilat Rafael Leao Diklaim Tidak Sah, Mengapa?
Striker AC Milan, Rafael Leao, merayakan gol cepatnya ke gawang Sassuolo dalam laga lanjutan Serie A hari Minggu (20/12/2020). (c) AP Photo

Bola.net - Selain kemenangan atas Sassuolo, AC Milan juga tengah dirundung kebahagiaan karena Rafael Leao mampu mencetak rekor baru di ajang Serie A. Namun kebahagiaan tersebut dirusak oleh mantan wasit, Luca Marelli.

Leao tampil sejak menit awal saat Milan bertandang ke Mapei Stadium untuk menghadapi Sassuolo di ajang Serie A. Pertandingan itu sendiri dilangsungkan pada Minggu (20/12/2020) malam WIB.

Milan berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 2-1. Salah satu golnya dicetak Leao saat pertandingan baru berjalan selama enam detik dengan memanfaatkan umpan terobosan dari Hakan Calhanoglu.

Catatan tersebut membuatnya masuk dalam buku sejarah kompetisi. Leao kini menyandang status sebagai pencetak gol tercepat di Serie A, memecah rekor sebelumnya yang dipegang mantan pemain Piacenza, Paolo Poggi.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Seharusnya Dianulir Wasit

Seorang mantan wasit, Luca Marelli, merusak euforia publik tentang gol tersebut. Melalui media sosial Twitter, ia mengungkapkan bahwa gol Leao seharusnya tidak disahkan oleh wasit yang memimpin pertandingan.

Dalam pandangannya, Leao melakukan kesalahan saat tim hendak melakukan prosesi kick-off. Sayangnya VAR tidak bisa mengintervensi kejadian itu.

"Mari menghentikan adanya kemungkinan kontroversi di awal. Pada gol pertama Milan, kaki Leao berada di sisi setengah lapangan," tulis Marelli.

"Menurut teorinya, gol seharusnya dianulir. Namun VAR tidak memiliki yurisdiksi terhadap kick-off," lanjut sang mantan wasit.

2 dari 2 halaman

Ucapan Selamat dari Poggi

Leao sendiri mendapatkan ucapan selamat dari sang pemilik rekor sebelumnya, Paolo Poggi. Ia menyampaikan ucapan selamat lewat media sosial Twitter dan saat berbincang dengan Radio 24.

"Selamat buat Rafael Leao yang berhasil mengalahkan, atau bahkan lebih baik, menghancurkan, rekor saya untuk gol tercepat di Serie A, setelah 19 tahun. Kerja yang bagus," tulisnya di Twitter.

"Saya sempat bertanya kepada diri sendiri mengapa belum ada orang yang bisa memecahkannya. Selalu ada beberapa tanggung jawab di pertahanan, namun Calhanoglu dan Leao memproduksi gestur teknik sempurna dalam beberapa detik saja," ucapnya kepada Radio 24.

Poggi membukukan rekor tersebut saat masih berseragam Piacenza pada tahun 2001 lalu. Kala itu, ia memperkuat Biancorossi yang bertanding melawan Fiorentina.

(Football Italia)