Gilardino: Milan Akan Sabar Dengan Torres

Gilardino: Milan Akan Sabar Dengan Torres
Fernando Torres. (c) AFP
Bola.net - Penyerang Italia yang kini memperkuat klub China Guangzhou Evergrande, Alberto Gilardino menganggap Fernando Torres beruntung karena bermain di AC Milan. Pasalnya Rossoneri selalu sabar menghadapi pemain yang kesulitan mencetak gol.

Torres bergabung ke San Siro setelah ditransfer dari Chelsea dengan status pinjaman pada musim panas ini. Namun mandulnya Torres semasa bersama The Blues rupanya juga menular saat memperkuat Milan.

Saat ini bomber berusia 30 tahun itu baru mencetak satu gol dari lima kesempatan tampil di Serie A. Gilardino pun yakin bila Milan akan selalu memberikan dukungan kepada Torres.

"Sama seperti saya, Torres cukup beruntung bermain di klub yang memiliki kesabaran dengan para pemain," ucap Gilardino kepada Milan Channel.

"Bahkan ketika segala sesuatu tidak berjalan dengan baik, klub selalu ada. Saya yakin mereka akan melakukan itu dengan Torres juga. Dia adalah pemain yang berkualitas dan saya selalu menyukainya."[initial]

 (foti/ada)