Giallorossi Yang Super-Ofensif

Giallorossi Yang Super-Ofensif
Stephan El Shaarawy dan Edin Dzeko (c) AS Roma

Bola.net - - AS Roma menang 4-0 menjamu di babak 16 besar Coppa Italia 2016/17, Jumat (20/1). Giallorossi menghabisi Il Samp dan lolos ke perempat final.

Luciano Spalletti telah menyulap timnya jadi tim yang super-ofensif. Dalam semua pertandingan yang sudah mereka mainkan di semua kompetisi musim ini, baik domestik maupun kontinental, Roma telah mencetak total 62 gol.

Sejauh ini, Roma adalah tim Italia dengan torehan gol terbanyak di Serie A, Coppa Italia dan kejuaraan Eropa musim 2016/17.

62 Gol Roma musim ini

Serie A - 41

Coppa Italia - 4

Playoff Liga Champions - 1

Liga Europa - 16.

Top scorer Roma di musim 2016/17 sejauh ini adalah Edin Dzeko dengan 19 golnya. Striker Bosnia itu sudah mencetak 13 gol di Serie A, 5 gol di Liga Europa dan 1 gol di Coppa Italia melawan Sampdoria.

Top scorer Roma musim 2016/17 (semua kompetisi)

19 - Edin Dzeko

9 - Mohamed Salah

7 - Radja Naingolan

7 - Diego Perotti

6 - Stephan El Shaarawy.

Dzeko sementara juga tercatat sebagai pemain berbasis Serie A dengan gol terbanyak di semua kompetisi ini.

Melawan Sampdoria, Roma menang lewat dua gol Radja Nainggolan serta masing-masing satu dari Dzeko dan Stephan El Shaarawy. Di perempat final, Giallorossi yang super-ofensif ini akan melawan , satu-satunya tim Serie B yang lolos dari 16 besar.