Gelandang Muda Fulham Diincar Juve

Gelandang Muda Fulham Diincar Juve
Patjim Kasami. (c) fulham
Bola.net - Raksasa Italia, Juventus dikabarkan tengah membidik gelandang Fulham, Patjim Kasami. Rencananya pada Januari mendatang Kasami akan diboyong ke Serie A.

Bagi Kasami, Liga Italia bukanlah hal baru. Pasalnya, pada medio 2010-2011, punggawa Swiss U-21 tersebut pernah berbaju Palermo.

Berdasarkan pemberitaan media di Swiss, Kasami menjadi target Bianconeri untuk transfer Januari mendatang. Kabar tersebut tentunya tidak sepenuhnya benar, namun jika dilihat dari agen Kasami, Mino Raiola yang sangat dekat dengan Juve, maka kans Kasami berbaju Bianconeri kemungkinan besar bisa terjadi.

Sementara itu, pada musim ini, Kasami telah menorehkan satu gol dalam delapan pertandingan untuk Fulham. [initial]

 (foti/gag)