Gattuso: Pemain Saya Layak Mendapat Respek!

Gattuso: Pemain Saya Layak Mendapat Respek!
Gennaro Gattuso (c) AFP

Bola.net - - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso kembali membela skuatnya. Gattuso mulai bosan mendengar rumor kepergian pemain atau kedatangan pemain baru. Dia puas dengan skuat saat ini.

AC Milan baru saja bersedih. Pasukan Gattuso itu gagal menembus 32 besar Liga Europa karena takluk dari Olympiakos di laga penentu. Permainan Milan jauh di bawah standar.

Gattuso sendiri mengaku bertanggung jawab penuh atas kegagalan tersebut dan berjanji akan meningkatkan kualitas skuat Milan. Kini, dia hanya ingin menatap ke depan dan berusaha mengamankan posisi sebaik mungkin di klasemen akhir Serie A nanti.

Gattuso juga percaya timnya masih bisa terus berkembang. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:

1 dari 3 halaman

Respek

Gattuso tak mau mendegar lagi rumor kepergian pemain yang dinilai tak berkualitas. Dia mengaku puas dengan komposisi skuat Milan saat ini dan menilai pemain-pemain yang telah berjuang keras itu layak mendapatkan lebh banyak respek.

"Para pemain saya layak mendapatkan respek lebih, saya terus mendengar kabar soal pemain yang datang dan pergi," ujar Gattuso di laman resmi acmilan.

"Kami harus terus berkembang, staf saya dan saya sudah menyadari itu, tetapi saya tak bisa meminta lebih pada pemain dalam level profesional dan level kemanusiaan."

"Kami masih punya 3-4 pertandingan sebelum akhir tahun dan tak ada ruang untuk kesalahan. Kami butuh kontinuitas dan determinasi lebih," sambungnya.

2 dari 3 halaman

Tanggung Jawab

Tanggung Jawab

Gonzalo Higuain melompat melewati hadangan kiper Jose Sa di pertandingan Olympiakos vs AC Milan. (c) AFP

Lebih lanjut, soal kegagalan di Liga Europa, Gattuso mengaku semua pemainnya mau bertanggung jawab. Sebagai pelatih, tentu dia berada paling depan dalam hal menanggung beban kegagalan itu.

"Kami bertanggung jawab penuh terkait hasil buruk itu, itu akan tetap jadi bekas luka kami. Saya maju pertama dalam daftar kesalahan."

"Kami melakukan kesalahan bodoh sendir. Melihat beberapa tangis di ruang ganti melukai saya, ini adalah fakta bahwa tim ini memiliki nilai-nilai yang kuat," tutup dia.

3 dari 3 halaman

Berita Video

Berita video hasil drawing 16 besar Liga Champions 2018-2019 di mana Manchester United akan bertemu PSG (Paris Saint-Germain), Senin (17/12/2018).