Gattuso Masih Gagal Gabung Rangers

Gattuso Masih Gagal Gabung Rangers
Gattuso ingin bermain di Skotlandia. © AFP
Bola.net - Gennaro Gattuso telah meninggalkan AC Milan. Ia memiliki keinginan besar untuk bergabung dengan Glasgow Rangers namun usahanya tersebut masih sulit tercapai.

Gattuso telah mengakhiri 13 tahun perjalanannya bersama Milan. Hingga kini masa depan pemain berusia 34 tahun tersebut masih belum jelas.

Pemain Italia tersebut mengaku tak ingin bermain di Serie A lagi karena ia tidak ingin berhadapan dengan Milan. Ia sejatinya ingin bermain untuk Rangers namun keinginannya tersebut terhambat proses administrasi.

"Di Italia, saya telah menutup perjalanan saya selama 13 tahun bersama Milan dan saya tidak ingin memakai seragam lain," ujar Gattuso.

"Saya telah menunjukkan keinginan saya untuk bergabung dengan Glasgow Rangers. Segalanya dimulai dari klub ini dan disinilah keluarga istri saya masih hidup."

"Sayangnya mereka saat ini masih belum menerima pemain baru karena masih tengah berada dalam proses pengevaluasian." (rai/Rev)