Gattuso: Lawan Bologna Tak Boleh Gagal

Gattuso: Lawan Bologna Tak Boleh Gagal
Gennaro Gattuso (c) AFP

Bola.net - - AC Milan akan menjamu Bologna pada giornata 16 Serie A 2017/18, Senin . Pelatih Milan Gennaro Gattuso tak mau timnya kembali gagal menang.

Gattuso baru saja diangkat menggantikan Vincenzo Montella. Dua laga pertama Milan bersama Gattuso hasilnya belum memuaskan.

Setelah hanya imbang 2-2 melawan Benevento, Milan tumbang di kandang Rijeka.

"Operan kami begitu lambat dan saya rasa ini masalah mental," kata Gattuso setelah laga melawan Rijeka, seperti dikutip Football Italia. "Kemenangan harusnya bisa menjadi suntikan moral."

"Berikutnya laga melawan Bologna sifatnya fundamental dan kami tak boleh gagal."

Melawan Bologna, Milan kabarnya bakal menggunakan sistem yang berbeda. Jika biasanya Rossoneri turun dengan tiga bek, melawan Bologna nanti mereka bakal memakai skema 4-3-3.

(foti/gia)