
Bola.net - - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, merasa bahwa timnya beruntung bisa mendapatkan satu poin kala bertemu dengan Inter Milan di laga Serie A, Rabu (4/4) kemarin. Dia menganggap skuat asuhan Luciano Spalletti tersebut lebih pantas untuk menang.
Milan harus puas dengan tambahan satu poin karena hanya bermain imbang dengan Inter Milan dengan skor 0-0. Di babak kedua, tendangan dari penyerang muda Patrick Cutrone sempat membobol gawang Samir Handanovic. Sayang, gol tersebut dianulir karena sang pemain telah berada di posisi offside.
Meskipun hanya mendapatkan hasil seri, namun Gattuso merasa bersyukur bisa mendapatkan poin dari laga tersebut. Sebab, dirinya merasa Inter lebih pantas untuk memenangkan pertandingan karena memiliki kualitas yang lebih baik dari skuat asuhannya.
"Inter pantas mendapatkan yang lebih baik, mereka membuat kami kesulitan. Kami membuat kesalahan terlalu banyak, saya senang dengan hal ini," ujar Gattuso kepada Premium Sport.
"Dari segi kualitas, kami harus melakukannya lebih baik. Ini adalah poin yang berharga karena kami beresiko mengalami kekalahan," lanjutnya.
"Mereka merubah taktik di beberapa pekan terakhir. Dengan mekanisme ini, mereka bisa memberi masalah kepada siapa saja," tandasnya.
Hasil tersebut membuat Milan gagal memangkas poin dengan Inter yang berada di peringkat empat klasemen Serie A. Leonardo Bonucci dkk masih tertahan di posisi enam dengan torehan 51 angka.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 4 April 2018 18:01
-
Liga Italia 4 April 2018 15:28
-
Liga Italia 4 April 2018 12:54
-
Liga Italia 4 April 2018 11:35
-
Liga Italia 4 April 2018 08:23
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:45
-
Bola Indonesia 23 Maret 2025 06:32
-
Liga Italia 23 Maret 2025 06:30
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:15
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 06:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...