Galliani: Semoga Berhasil, El Shaarawy!

Galliani: Semoga Berhasil, El Shaarawy!
Adriano Galliani (c) AFP
Bola.net - Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani, mengucapkan terima kasih kepada mantan pemainnya, Stephan El Shaarawy. Pemain 22 tahun itu telah menuntaskan segala proses transfernya ke AS Monaco beberapa waktu lalu.

Punggawa tim nasional Italia tersebut akan bermain selama satu musim sebagai pinjaman bersama Monaco di Ligue 1. Namun, Monaco bisa mempermanenkan status El Shaarawy di akhir musim, jika sang pemain mampu memenuhi ekspetasi klub.

Dilansir situs resmi klub, Galliani berkata, "AC Milan mengucapkan terima kasih kepada dedikasi dan komitmen yang telah anda berikan selama berseragam jersey ini, dan untuk semua gol yang telah anda cetak untuk Rossoneri,"

"Kami berharap karir anda sukses dengan klub baru dan juga tim nasional. Stephan, semoga berhasil!" imbuh pria 70 tahun tersebut.

Di Monaco, El Shaarawy akan mengenakan jersey bernomor punggung 22. Diakuinya, nomor 22 tersebut terinspirasi dari idolanya yang tidak lain adalah legenda Milan, Kaka.[initial]


 (acm/yp)