
Bola.net - CEO klub AC Milan, Adriano Galliani berani bersumpah, bahwa penyerang mudanya, Stephan El Shaarawy akan bertahan di San Siro bersama Rossoneri.
Kepergian Zlatan Ibrahimovic ke Paris Saint-Germain di awal musim ini membuat El Shaarawy menjadi tumpuan lini depan Milan. Dan kepercayaan itu tidak disia-siakan oleh pemuda 20 tahun tersebut.
Torehan 13 gol dari 16 pertandingan di Serie A membuat Il Faraone saat ini menduduki puncak top skor sementara kompetisi teratas di Italia tersebut. El Shaarawy juga berperan besar atas lolosnya Milan ke babak 16 besar Liga Champions.
Prestasi tersebut tak pelak membuat sejumlah klub tertarik merekrut El Shaarawy. Manchester City kabarnya siap melakukan barter dengan Mario Balotelli. Namun Galliani justru berani bersumpah jika bomber mudanya tidak akan hengkang.
"Saya bersumpah, bersumpah dan bersumpah bahwa El Shaarawy akan bertahan bersama Milan. Kami akan menjaganya sebisa mungkin," ujar Galliani yakin.
Selain itu, Galliani juga menambahkan jika absennya Nigel De Jong hingga akhir musim tidak akan membuat mereka terlalu aktif di bursa transfer. Ia mengakui Milan akan berupaya maksimal untuk memanfaatkan tenaga sisa di skuadnya. (acm/atg)
Kepergian Zlatan Ibrahimovic ke Paris Saint-Germain di awal musim ini membuat El Shaarawy menjadi tumpuan lini depan Milan. Dan kepercayaan itu tidak disia-siakan oleh pemuda 20 tahun tersebut.
Torehan 13 gol dari 16 pertandingan di Serie A membuat Il Faraone saat ini menduduki puncak top skor sementara kompetisi teratas di Italia tersebut. El Shaarawy juga berperan besar atas lolosnya Milan ke babak 16 besar Liga Champions.
Prestasi tersebut tak pelak membuat sejumlah klub tertarik merekrut El Shaarawy. Manchester City kabarnya siap melakukan barter dengan Mario Balotelli. Namun Galliani justru berani bersumpah jika bomber mudanya tidak akan hengkang.
"Saya bersumpah, bersumpah dan bersumpah bahwa El Shaarawy akan bertahan bersama Milan. Kami akan menjaganya sebisa mungkin," ujar Galliani yakin.
Selain itu, Galliani juga menambahkan jika absennya Nigel De Jong hingga akhir musim tidak akan membuat mereka terlalu aktif di bursa transfer. Ia mengakui Milan akan berupaya maksimal untuk memanfaatkan tenaga sisa di skuadnya. (acm/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Desember 2012 19:54
-
Bolatainment 11 Desember 2012 19:06
-
Liga Inggris 11 Desember 2012 16:02
-
Liga Inggris 11 Desember 2012 14:40
-
Liga Inggris 11 Desember 2012 12:10
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...