Galliani Beri Petunjuk Temui Ancelotti

Galliani Beri Petunjuk Temui Ancelotti
Carlo Ancelotti. (c) AFP
Bola.net - CEO AC Milan, Adriano Galliani, memberikan indikasi bahwa ia akan mengadakan pertemuan dengan manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti, dalam waktu dekat.

Mantan bos Rossoneri tersebut sudah beberapa kali dikabarkan akan kembali ke San Siro di beberapa pekan belakangan, usai presiden Silvio Berlusconi mengklaim ia akan mendatangkan pelatih anyar ke klub.

Ancelotti sendiri diperkirakan bakal segera dipecat Madrid pekan ini. Hal tersebut tentu mengancam masa depan Filippo Inzaghi di klub.

"Besok saya akan pergi ke Madrid. Ada dua teman hebat yang tahun lalu bermain di Final Liga Champions dan mereka punya banyak pemain hebat. Namun saya takkan memberi tahu anda apa yang akan saya lakukan. Saya tidak akan mengatakan saya pergi ke Madrid untuk menemui Ancelotti," jelas Galliani pada reporter.

"Kita lihat saja apa yang terjadi. Saya dan Berlusconi sedih melihat tim berada di posisi seperti sekarang. Kami akan menyingsingkan lengan baju di musim panas dan berusaha keras menjadi nomor satu di Italia dan level Internasional," pungkasnya. [initial]



 (gl/rer)