Galliani Bantah Akan Kirim Matri ke Sampdoria

Galliani Bantah Akan Kirim Matri ke Sampdoria
Alessandro Matri. (c) AFP
Bola.net - Wakil presiden AC Milan Adriano Galliani membantah kabar bahwa Alessandro Matri akan pergi ke Sampdoria dengan status pinjaman. Tak ada proses negosiasi dengan klub mana pun saat ini terkait masa depan Matri.

Matri saat ini memang tengah menjadi sorotan. Pemain berusia 29 tahun tersebut santer dikabarkan akan meninggalkan San Siro dan menuju ke Stadio Luigi Ferraris setelah penampilannya dirasa tak kunjung membaik.

"Untuk saat ini tak ada proses negosiasi dengan Sampdoria untuk mengirim Matri ke sana. Tidak ada direktur yang meminta peminjaman pemain sejauh ini," ungkap Galliani kepada Sampdorianews.net.

Sebagai seorang striker perolehan gol Matri musim ini bisa dibilang cukup minim. Dari 15 laga di Serie A mantan pemain Juventus itu baru mencetak satu gol.[initial]

 (foti/ada)