Galliani Anggap Milan Berhasil Jinakkan Balotelli

Galliani Anggap Milan Berhasil Jinakkan Balotelli
Mario Balotelli. (c) AFP
Bola.net - CEO AC Milan, Adriano Galliani mengaku senang dengan perkembangan positif yang dialami oleh Mario Balotelli sejak bergabung dengan Rossoneri awal tahun ini.

Pemain yang sebelumnya kerap melakukan hal-hal kontroversial tersebut dianggap Galliani telah tumbuh menjadi sosok yang lebih dewasa bersama Milan, baik di dalam maupun di luar lapangan. Total sejak pulang ke Italia, penyerang berusia 23 tahun tersebut telah mencetak 15 gol hanya dalam 19 penampilan.

Salah satu hal yang menurut Galliani turut mempengaruhi prestasi Ballotelli adalah fakta bahwa Il Diavolo merupakan klub favoritnya semasa kecil.

"Balotelli tampil fantastis dan bahagia di Milan," ungkap pria 69 tahun tersebut kepada reporter.

"Saya tak ingin membicarakan hal yang bisa mengundang sentimen, tapi saya pikir Mario bisa tampil baik di atas maupun di luar lapangan adalah karena ia bermain bagi klub yang didukungnya sejak kecil. Ini adalah masalah mental."

Sebelumnya pemain keturunan Ghana ini sempat tiga tahun memperkuat rival sekota Milan, Internazionale dan juga berkelana ke Inggris bersama Manchester City. [initial]

Baca Juga:

Review: Milan Tundukkan Celtic di San Siro

Pique: Milan Butuh Pemain Seperti Kaka dan Balotelli

Bek Celtic Waspadai Ancaman Balotelli

Sifat Tevez dan Balotelli di Mata Roberto Mancini

'Brasil Jatuh Cinta Pada Balotelli' (gi/mri)