Gabigol Tak ke Juventus Karena Inter Lebih Serius

Gabigol Tak ke Juventus Karena Inter Lebih Serius
Gabriel Barbosa (c) AFP
- Agen dari Gabriel Barbosa mengungkapkan bahwa kliennya menolak dan memilih pindah ke Inter Milan karena klub tersebut menunjukkan perhatian yang lebih serius.


Penyerang yang beken dengan nama Gabigol itu memang diincar oleh banyak tim papan atas Eropa pada musim panas kemarin. Klub-klub itu antara lain Barcelona, Manchester United, Arsenal, Chelsea. Jelasnya Juve dan Inter juga.


Juve sendiri sejatinya lebih tertarik lebih dulu pada pemain berusia 20 tahun tersebut. Bahkan ada kabar bahwa sang pemain juga tertarik untuk pindah ke Turin. Namun striker yang dijuluki 'The Next Neymar' tersebut pada akhirnya malah memilih pindah ke Inter.


Sang agen pun menjelaskan mengapa kliennya lebih memilih untuk pindah ke Inter ketimbang Juve setelah meninggalkan .


"Juve hanya mengajukan proposal dan menunggu jawaban kami. Tak ada yang datang untuk berbicara dengan kami, sementara dengan Inter kami sudah dapat merasakan kehangatan tertentu," tutur Wagner Ribeiro kepada Radio Bandeirantes.


"Presiden mereka datang untuk makan malam dan mengatakan ia ingin bertemu Gabriel sehingga ia bisa membujuknya (untuk bergabung dengan mereka). Pemilik baru mengatakan kepada saya bahwa yang ingin mereka lakukan dengan Inter telah terjadi pada Manchester City dan Chelsea," terangnya.


"Proyek mereka amat luar biasa dan Gabriel akan menjadi salah satu protagonis mereka yang hebat. Ia ingin mengubah Inter menjadi tim terbesar di Eropa," serunya. [initial]


 (bandt/dim)