Gabigol: Saya Tak Dapat Kesempatan di Inter dan Benfica

Gabigol: Saya Tak Dapat Kesempatan di Inter dan Benfica
Gabriel Barbosa (c) AFP

Bola.net - - Gabriel Barbosa mengatakan ia tak pernah mendapat kesempatan untuk menunjukkan kemampuannya di Inter Milan maupun , usai kembali ke Santos belum lama ini.

Pemain Brasil - akrab dengan panggilan Gabigol - mencetak gol di laga perdananya bersama Santos ketika mereka bermain imbang di Ferroviaria, usai sebelumnya menjalani karir yang buruk di Serie A.

Inter membayar 25 juta euro untuk merekrut pemain Brasil pada Agustus 2016, namun ia hanya mencetak satu gol di liga dan tak pernah turun sebagai starter di Serie A.

Ia sempat dipinjamkan ke Benfica, di mana pemain 21 tahun hanya turun selama 13 menit di satu-satunya pertandingan yang ia rasakan di Liga Portugal.

"Saya senang bisa bermain lagi," tutur Barbosa di Premium Sport. "Ini adalah hal terpenting untuk tiap pemain dan saya tidak mendapat kesempatan di klub sebelumnya, saya tak pernah dipercaya."

Gabriel BarbosaGabriel Barbosa

"Ketika di Inter, manajer De Boer mengatakan pada saya bahwa saya akan mendapat kesempatan sebagai starter, namun dengan banyaknya perubahan di posisi manajer, itu tak pernah terjadi."

"Klub kemudian menjalani masa sulit dan mereka menginginkan pemain yang lebih berpengalaman dan saya bisa mengerti. Namun mereka tak pernah memberikan saya kesempatan untuk membuktikan kemampuan."