
Bola.net - - Penyerang Juventus, Mario Mandzukic dikabarkan mulai mempertanyakan taktik Massimiliano Allegri musim ini. Mandzukic disebut sudah tidak mau bermain menjadi winger, karena ia butuh bermain sebagai Striker demi tampil di Piala Dunia 2018 mendatang.
Seperti yang sudah diketahui, Juventus saat ini memiliki tiga penyerang jempolan. Mereka adalah Gonzalo Higuain, Mario Mandzukic dan Paulo Dybala yang memiliki kapasitas untuk bermain sebagai penyerang tengah di Juventus.
Allegri sendiri memilih untuk pragmatis dengan pemilihan strikernya. Demi mengakomodasi ketiga pemain ini, Gonzalo Higuain di plot sebagai penyerang tengah, sementara Paulo Dybala ditaruh di posisi penyerang lubang, sementara Mario Mandzukic digeser ke sayap.
Mandzukic dan Allegri.
Mandzukic sendiri bermain lebih rutin semenjak dipindahkan ke posisi sayap. Namun menurut laporan yang dilansir Tuttosport, sang penyerang tidak bahagia dengan pemindahan posisi tersebut.
Mandzukic dikabarkan mulai frustasi karena lebih sering dimainkan sebagai seorang winger. Ia khawatir posisinya akan tergeser di Timnas Kroasia karena dimainkan sebagai Winger, sehingga ia dikabarkan sudah menuntut Allegri untuk kembali memainkannya sebagai striker.
Tuntutan Mandzukic ini ditengarai menjadi penyebab ia dicadangkan melawan Barcelona tengah pekan lalu. Namun Allegri kabarnya akan mencoba mengakomodasi keinginan Mandzukic dengan menjadikannya penyerang lubang pada skema 3-4-2-1.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 24 November 2017 21:32
-
Liga Champions 24 November 2017 21:06
-
Liga Italia 24 November 2017 15:42
-
Liga Italia 24 November 2017 15:41
-
Liga Inggris 24 November 2017 15:30
Juventus Juga Berminat jadi Pelabuhan Berikutnya untuk Courtois
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...