Fiorentina: Kami Siap Kehilangan Cuadrado

Fiorentina: Kami Siap Kehilangan Cuadrado
Juan Cuadrado. (c) AFP
Bola.net - Fiorentina tengah bersiap untuk melepas Juan Cuadrado, yang kabarnya tengah menjadi incaran Chelsea. Namun manajer klub, Vincenzo Guerini, tak percaya jika sang pemain bakal pergi bulan ini.

Chelsea disebut ingin mendapatkan pemain Kolombia, namun mereka tidak ingin membayar buy-out clause sang pemain yang kabarnya mencapai nilai 35 juta poundsterling.

"Resiko kehilangan sang pemain memang ada, namun sebagai klub kami sudah siap untuk kemungkinan apapun. Tidak ada apapun untuk dilaporkan sampai saat ini," tutur Guerini pada Sky Italia.

"Sang pemain baru saja memperpanjang kontraknya dan ia bahagia di sini, ditambah lagi ia punya klausul yang amat tinggi. Kami siap dengan kemungkinan untuk mencari penggantinya, jika ada klub yang bersedia membayar klausul tersebut," pungkasnya.

Cuadrado mencetak empat gol dari 16 penampilan di Serie A musim ini. [initial]

 (sky/rer)