Fiorentina Akhirnya Resmi Dapatkan El Hamdaoui

Fiorentina Akhirnya Resmi Dapatkan El Hamdaoui
El Hamdaoui saat masih memperkuat Ajax. © AFP
Bola.net - Fiorentina akhirnya resmi mendapatkan striker Ajax Amsterdam asal Maroko, Mounir El Hamdaoui dengan durasi kontrak selama tiga tahun.

Penyerang berusia 27 tahun tersebut sebenarnya sudah siap bergabung dengan La Viola pada Januari lalu. Namun kesepakatan semua pihak mendadak dibatalkan, karena Ajax meminta garansi bank di hari terakhir bursa transfer pemain.

Tapi kini Fiorentina akhirnya mendapatkan target buruannya setelah kembali bernegosiasi dan memboyong El Hamdaoui ke Artemio Franchi hingga 2015 mendatang.

Konfirmasi kesepakatan yang dicantumkan pada situs resmi klub Fiorentina tersebut rupanya membuat El Hamdaoui lega.

"Saya sangat senang bisa bergabung dengan Fiorentina. Saya tahu Vincenzo Montella, dia adalah seorang pemain hebat," tulis El Hamdaoui di situs klub barunya.

El Hamdaoui musim sebelumnya dianggap kurang bersinar bersama Ajax dan akhirnya tidak menjadi pilihan utama pelatih Frank de Boer. Sejak kedatangannya di Amsterdam Arena di 2010, ia hanya tampil di 38 laga dan membukukkan 19 gol. (afcf/atg)