
Bola.net - - Rencana Inter Milan untuk menggaet Romelu Lukaku menemui kendala baru. Mereka terancam tidak bisa mendatangkan striker Manchester United itu karena aturan Financial Fair Play (FFP).
Inter Milan sendiri baru saja menunjuk pelatih baru untuk tim mereka. Mereka resmi menunjuk Antonio Conte sebagai juru taktik mereka yang baru, menggantikan sosok Luciano Spalletti yang mereka pecat di akhir musim kemarin.
Conte sendiri menginginkan sosok penyerang baru di dalam skuat Nerrazurri. Ia disebut ingin bekerjasama dengan Romelu Lukaku yang saat ini membela Manchester United.
Advertisement
Namun menurut laporan The Sun, rencana Inter Milan itu berpotensi menemui kegagalan. Pasalnya mereka berpotensi melanggar aturan FFP jika merekrut Lukaku.
Simak situasi transfer Lukaku selengkapnya di bawah ini.
Harga Mahal
Menurut laporan yang beredar, Manchester United memang tidak menghalangi kepindahan Lukaku ke Inter Milan. Mereka diberitakan siap bernegosiasi dengan manajemen Nerrazurri setelah ini
Manchester United bahkan sudah membuka harga dengan Inter Milan. Mereka dikabarkan siap menjual 75 juta pounds untuk mahar transfer Lukaku.
Inter Milan diberitakan tidak keberatan dengan harga tersebut. Untuk itu mereka siap untuk meneruskan proses negosiasi dengan Setan Merah untuk transfer sang pemain.
Terkendala FFP
Namun menurut laporan The Sun, transfer sebesar 75 juta pounds itu bakal sulit terealisasi di musim panas nanti. Pasalnya neraca keuangan Inter Milan masih belum stabil.
Dalam dua tahun terakhir, Inter Milan memang rawan terkena sanksi FFP. Pasalnya pemasukan mereka dan pengeluaran mereka tidak menunjukkan keseimbangan yang positif.
Menurut laporan itu, Inter harus bisa menghasilkan uang sebesar 40 juta pounds terlebih dahulu jika mereka mau menebus Lukaku dengan mahar 75 juta pounds di musim panas nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Juni 2019 19:07
-
Liga Inggris 2 Juni 2019 07:00
Pemain Ajax Ini Resmi Jadi Pembelian Pertama Manchester United
-
Liga Inggris 2 Juni 2019 06:40
Tolak Arsenal, Thomas Meunier Selangkah Lebih Dekat Gabung MU
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...