
Bola.net - Sebuah dukungan diberikan Fabio Capello kepada Maurizio Sarri. Ia menilai pelatih 60 tahun itu bakal menuai kesuksesan bersama Juventus.
Pada musim panas kemarin, Juventus harus melakukan pergantian pelatih. Pelatih mereka saat itu, Maurizio Sarri memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatannya setelah lima tahun menangani Si Nyonya Tua.
Juventus sendiri bergerak cepat untuk mencari pengganti Allegri. Mereka memutuskan untuk merekrut pelatih Chelsea, Maurizio Sarri untuk menjadi juru taktik mereka yang anyar.
Advertisement
Capello sendiri mengaku terkesan dengan kepemimpinan Sarri di Turin. "Kemenangan melawan Lokomotiv Moscow, yang merupakan tim yang tidak terlalu bagus telah menunjukkan bahwa Sarri tahu cara bermain dengan efektif," beber Capello kepada Gazzetta Dello Sport.
Baca komentar lengkap eks pelatih Juventus itu di bawah ini.
Berpikir Realistis
Salah satu yang membuat Capello terkesan terhadap Sarri adalah bagaimana sang pelatih mampu berpikir realistis untuk kebaikan timnya.
"Beberapa bulan terakhir, saya benar-benar terkesan dengan cara ia menangani Juventus."
"Dia tidak memaksakan idenya dengan cara apapun di tim ini. Ia mencoba untuk mencari kompromi antara filosofi dan juga karakteristik yang dimiliki skuatnya."
Prioritaskan Kemenangan
Capello juga menilai bahwa taktik Sarri saat mengalahkan Lokomotiv Moscow merupakan langkah yang tepat untuk diambil.
Ia menilai bahwa meski para pemain Juventus tidak bermain dengan atraktif, namun Sarri lebih mementingkan kemenangan di laga tersebut.
"Jika Allegri menang dengan cara seperti itu di Moscow maka ia akan mendapatkan kritikan. Namun saya rasa kemenangan itu bagus untuk Sarri, karena ia tahu betapa pentingnya hasil pertandingan tersebut." ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Juventus akan menghadapi sebuah partai besar di akhir pekan nanti.
Mereka akan menjamu salah satu rival klasik mereka, AC Milan di Giornata ke-12.
(Gazzetta Dello Sport)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 8 November 2019 20:09
Tubuh Super Cristiano Ronaldo Ternyata jadi Inspirasi Pemain Juventus
-
Liga Inggris 8 November 2019 19:24
Gara-gara Tanda Cinta, Rumor Pogba Gabung Juventus Muncul Kembali
-
Liga Italia 8 November 2019 14:59
-
Liga Italia 8 November 2019 13:06
Paul Pogba Balik ke Juventus? Javier Ribalta: Saya Bertaruh Pizza
-
Open Play 8 November 2019 09:36
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 16:17
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 16:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 15:53
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:53
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:52
-
Otomotif 23 Maret 2025 15:51
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...