Eropa Akan Sempurnakan Musim Hebat Parma

Eropa Akan Sempurnakan Musim Hebat Parma
Parma (c) Bola.net
Bola.net - Parma tampil hebat di Serie A musim ini. Presiden klub Tomasso Ghiradi lantas menyatakan bahwa finis di zona Eropa bisa menyempurnakan segalanya.

Berkat kemenangan 4-2 atas tuan rumah AC Milan pekan lalu, Parma memperpanjang catatan tak terkalahkannya di kasta tertinggi Italia menjadi 16 laga. Ghiradi menyebut pencapaian Parma sejauh ini sudah melebih ekspetasi semua orang.

"Dalam situasi perekonomian yang sulit seperti sekarang, hasil ini adalah prestasi hebat bagi Parma," kata Ghirardi kepada Il Sole 24 Ore.

"Jika bisa lolos ke Eropa, itu pasti sangat fantastis dan kerja keras semuanya akan terbayar dengan sempurna," imbuh Ghirardi.

Parma punya 11 laga tersisa untuk mengamankan posisi di enam besar sekaligus mendapat hak untuk tampil di Liga Europa 2014/15.

Klasemen (main, menang, seri, kalah, gol, kemasukan, poin)

Juventus 28 24 3 1 64 19 75

AS Roma 27 18 7 2 52 14 61

Napoli 28 17 7 4 53 29 58

Fiorentina 28 14 6 8 48 31 48

Internazionale 28 12 11 5 46 29 47

Parma 27 12 10 5 45 31 46

Lazio 28 11 8 9 36 35 41

Hellas Verona 28 12 4 12 43 46 40

Atalanta 28 11 4 13 31 38 37

Torino 28 9 9 10 39 36 36

AC Milan 28 9 8 11 41 42 35

Genoa 28 9 8 11 31 35 35

Sampdoria 28 9 7 12 33 42 34

Udinese 28 9 4 15 32 42 31

Cagliari 28 6 11 11 27 38 29

Chievo 28 6 6 16 23 41 24

Livorno 28 6 6 16 31 51 24

Bologna 28 4 11 13 23 43 23

Sassuolo 28 5 6 17 28 56 21

Catania 28 4 8 16 21 49 20

Ujian berikutnya bagi Alessandro Lucarelli dan kawan-kawan adalah menjamu Genoa di Ennio Tardini (23/3). Jika menang, berarti impian Gialloblu akan semakin dekat pada kenyataan. [initial]

 (iso/gia)