Erick Thohir Puas dengan Kinerja Inter Milan

Erick Thohir Puas dengan Kinerja Inter Milan
Erick Thohir (c) AFP
- Konsisten berada di papan atas klasemen Serie A membuat Erck Thohir puas dengan kinerja Inter Milan pada musim ini.


"Tentu saja saya puas," kata Thohir dilansir dari Football Italia.


"Kami telah bermain 15 pertandingan dan selalu berada pada posisi pertama atau kedua, dan kami senang tentang itu. Meskipun kami tahu musim masih panjang," tambahnya.


Erick memang pantas berharap lebih pada musim ini pada Inter. Dana besar telah ia keluarkan untuk mendatangkan sederet bintang pada bursa transfer musim panas lalu.


Tak kurang dari Stevan Jovetic, Joa Miranda, Jeison Murillo, hingga Adem Ljajic sukses mereka daratkan. Mereka berkombinasi dengan apik dengan pemain lama seperti Mauro Icardi dan Gary Medel di bawah komando pelatih Roberto Mancini.


"Roberto Mancini dan tim telah membuktikan bahwa mereka kuat dan memiliki karakter besar. Mereka telah menunjukkan karakter sebagai pejuang, dan itulah yang terpenting," tukasnya. [initial]

 (fbi/asa)