El Shaarawy: Terima Kasih Untuk Semua Dukungan

El Shaarawy: Terima Kasih Untuk Semua Dukungan
Giampaolo Pazzini dan Stephan El Shaarawy (c) AFP
Bola.net - Stephan El Shaarawy mencetak dua gol ketika AC Milan menghantam Torino 3-0 di San Siro pada giornata 37 Serie A 2014/15, Senin (25/5). Itu adalah dua gol pertama El Shaarawy sejak November 2014.

Selama ini, El Shaarawy lebih sering menghilang akibat cedera.

"Saya berterima kasih kepada semua orang yang selalu mendukung saya. Saya berharap ini bisa menjadi pembangkit motivasi bagi saya untuk tampil lebih baik lagi," papar El Shaarawy seperti dilansir Forza Italian Football.



Musim ini, El Shaarawy baru bermain 17 kali di Serie A. Dalam 17 laga itu, penyerang 22 tahun Italia tersebut baru menyumbang tiga gol dan tiga assist untuk Milan. [initial]

 (fif/gia)