Ekspektasi Tinggi Maicon Bersama Roma

Ekspektasi Tinggi Maicon Bersama Roma
Maicon usung ekspektasi tinggi (c) AFP
Bola.net - Setelah musim lalu AS Roma mengakhiri Serie A di posisi kedua dengan meraup 85 poin, Maicon (33) merasa yakin musim ini timnya akan jauh lebih baik.

Allenatore Rudi Garcia sendiri mendatangkan beberapa pemain tambahan seperti Ashley Cole, Seydou Keita, Juan Iturbe dan Urby Emanuelson.

"Manajemen telah mempersiapkan tim yang sangat kuat dan kami bisa menetapkan target untuk meraih trofi.

"Saya memiliki ekspektasi tinggi dan saya sangat positif. Tim dibangun untuk menjuarai Serie A dan kemudian ada Liga Champions yang memiliki daya tarik dengan partai-partai hebat." terang Maicon pada Gazzetta dello Sport.

Terakhir kali Roma meraih scudetto adalah pada 2001 oleh karena itu Maicon juga menegaskan dirinya hanya fokus untuk meraih kemenangan dan mencapai hal-hal besar bersama tim berlogo serigala itu. [initial]

 (fft/dct)