
Bola.net - - Legenda , Alessandro Del Piero memberi apresiasi positif kepada Paulo Dybala yang saat ini memakai nomor 10 di Juve. Menurutnya, Dybala memang layak untuk memakai nomor tersebut.
Setelah musim lalu kosong, pasca pindahnya Paul Pogba ke Manchester United, kini nomor 10 di Juve sudah punya pemilik. Dybala yang selama ini jadi andalan di lini depan dipercaya memakai nomor keramat di Juventus tersebut.
"Dybala? Dia sudah menunjukkan sejak pertandingan pertamanya untuk Juve bahwa ia punya segalanya untuk memakai nomor punggung 10 milik klub. Tidak hanya soal teknis, tapi juga secara karakter dan psikologis," ucap Del Piero dikutip dari Corriere della Serra.
"Saya harap dia menyukainya dan tahu apa yang menjadi representasinya," sambungnya.
Alessandro Del Piero
Sementara itu, Del Piero masih yakin bahwa Juve akan tetap mendominasi Serie A pada musim 2017/18 ini. Kekalahan dari Lazio laga final Supercoppa Italia tidak akan memberikan dampak yang masif pada performa dan kualitas Juve secara umum.
"Juve tetaplah menjadi favorit, percayalah."
"Karena dalam beberapa tahun terakhir, jarak antara mereka dan klub lain sudah begitu lebar. Oleh karena itu, kesulitan yang menimpa mereka saat ini, kalah di laga Supercoppa, tidak layak dipakai untuk membuat kesimpulan yang terburu-buru," tutup Del Piero.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 17 Agustus 2017 12:45
-
Liga Inggris 17 Agustus 2017 10:00
-
Liga Italia 17 Agustus 2017 09:00
-
Liga Italia 16 Agustus 2017 12:37
-
Liga Spanyol 16 Agustus 2017 12:10
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...