Dybala: Jangan Pikirkan Scout Barca, Saya Tetap di Juventus

Dybala: Jangan Pikirkan Scout Barca, Saya Tetap di Juventus
Paulo Dybala (c) AFP
- Bintang , Paulo Dybala memastikan bahwa ia tidak akan meninggalkan Bianconeri dalam waktu dekat. Dybala menjadi target transfer beberapa klub kaya karena penampilannya yang semakin mengkilap.


Dybala sudah sempat ditawar 80 juta euro oleh , meski kemudian ditolak oleh Juventus. Lalu Barca juga sudah mengirim pemandu bakat dan bahkan direktur mereka untuk mengamati permainan La Joya secara langsung.


Meski demikian, Dybala menegaskan bahwa ia tidak berniat pindah. Ia sudah sangat bahagia di Juventus saat ini dan tidak memikirkan untuk pergi.


"Fans Juve tak perlu khawatir tentang kedatangan para scout Barcelona. Saya bahagia di sini. Saya baru datang enam bulan lalu dan saya tidak memikirkan untuk pergi. Saya sangat bahagia saat ini, dengan semua yang saya lakukan. Saya merasa seperti di Palermo," ujar Dybala kepada Corriere dello Sport.


Selain Barcelona, Real Madrid kabarnya juga ingin mendapatkan jasa pemain timnas Argentina itu. [initial]


 (foti/hsw)