Donnarumma Tak Terganggu Bandrol 170 Juta Euro

Donnarumma Tak Terganggu Bandrol 170 Juta Euro
Gianluigi Donnarumma (c) AFP
- Kiper Italia, Gianluigi Donnarumma, berkeras bahwa klaim yang menyebut ia bernilai 170 juta euro tidak akan mempengaruhi permainannya di AC Milan.


Sosok berusia 17 tahun sudah menjadi kiper utama Milan saat ini dan ia lantas dikaitkan dengan beberapa klub besar lainnya, di mana sang agen, Mino Raiola, mengklaim kliennya memiliki bandrol harga 170 juta euro.


Namun Donnarumma mengaku saat ini ia hanya fokus untuk mengembangkan potensinya di San Siro.


"Raiola mengatakan saya berharga 170 juta euro - saya selalu mendengarkan pernyataannya. Angka tersebut tidak membuat saya terganggu. Saya terus berusaha untuk bersenang-senang, karena itulah inti dari pekerjaan ini," tutur Donnarumma pada Rai Sport.


"Saya hanya memikirkan Milan dan bagaimana melakukan yang lebih baik untuk tim, dengan terus berlatih dan bermain dengan komitmen penuh. Setelah itu, kita lihat apa yang akan terjadi nanti." [initial]


 (rai/rer)