Donnarumma Gagal Diamankan, Milan Incar Neto

Donnarumma Gagal Diamankan, Milan Incar Neto
Neto bersama Dani Alves dan Paulo Dybala (c) AFP

Bola.net - - AC Milan dikabarkan mengincar kiper Juventus Neto untuk menggantikan Gianluigi Donnarumma yang dipastikan tidak akan bertahan di Ssan Siro musim depan.

Donnarumma sudah dipastikan tidak akan memperpanjang kontraknya di Milan. Rossoneri harus segera melepasnya musim panas ini karena kontraknya tersisa sekitar setahun lagi.

Menurut laporan dari Sky Sport Italia, Milan kini sudah bergerak untuk mencari pengganti Donnarumma. Kabarnya mereka mengincar deputi Gianluigi Buffon di Juventus yakni Neto.

Media tersebut menyatakan, Milan sudah membuat janji untuk bertemu dengan agen dari pemain Brasil itu pada hari Jumat ini. Neto sendiri jadi buruan nomor satu Rossoneri saat ini.

Kabarnya, Mattia Perin yakni kiper Genoa juga ditaksir oleh pelatih Milan, Vincenzo Montella. Akan tetapi, Montella berpikir dua kali sebelum merekrutnya karena Perin sendiri sempat terkena cedera ACL dua kali dalam kurun waktu satu tahun terakhir.

Selain itu, media tersebut juga menyebut bahwa Donnarumma tidak akan digantikan oleh Joe Hart. Milan kabarnya sempat ditawari servis pemain Manchester City tersebut, akan tetapi mereka sama sekali tidak tertarik kepadanya.

Sementara itu, masih soal kiper di Milan. Salah satu kiper muda Rossoneri yakni Gabriel dikabarkan akan segera angkat kaki dari San Siro lagi. Jika musim lalu ia dipinjamkan ke Cagliari, ia kini akan segera merapat ke SPAL.

(sky/dim)