Donadoni Yakin Milan Takkan Sesali Perekrutan Mauri

Donadoni Yakin Milan Takkan Sesali Perekrutan Mauri
Jose Mauri (c) ChinaFotoPress
Bola.net - AC Milan telah merekrut Jose Mauri dari Parma. Gelandang 19 tahun berdarah Argentina itu bergabung dengan Milan seiring kebangkrutan yang menimpa Parma.

Roberto Donadoni, mantan pelatih Mauri di Parma, menyatakan bahwa Rossoneri takkan menyesal telah merekrutnya. Menurut Donadoni, dengan polesan yang tepat, Mauri bisa jadi pemain hebat di masa depan.

"Jose Mauri? Dia masih muda, tapi sudah mulai matang di Serie A di tengah musim sulit bersama Parma. Dia masih bisa berkembang," kata Donadoni kepada Sky.

"Dia butuh kepercayaan. Dengan itu, dia bisa jadi jauh lebih baik," imbuh eks pelatih Parma periode 2012-2015 itu.

Mauri melakoni debut bersama Parma pada 3 Desember 2013 di ajang Coppa Italia. Pada 11 April 2015, dia mencetak gol tunggal penentu kemenangan mengejutkan Parma atas Juventus di Serie A. Oleh Milan, dia dikontrak empat tahun sampai 2019. [initial]

 (sky/gia)