
Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri mengungkapkan bahwa perubahan komposisi pemain akan dia lakukan saat melawan Pescara akhir pekan ini. Perubahan ini penting karena mereka juga memiliki pertandingan sulit tengah pekan depan melawan Barcelona.
Ya, Juventus memang harus memiliki strategi dalam mengatur kebugaran tim mereka menjelang akhir musim ini. Dengan masih bermain di tiga kompetisi saat ini, Bianconeri mau tak mau harus melakukan rotasi untuk menjaga kondisi skuat mereka.
Akhir pekan ini, Juventus akan menghadapi Pescara dalam lanjutan Serie A, pertandingan yang hanya berselang tiga hari setelah mereka mengalahkan Barcelona 3-0 di leg pertama perempat final Liga Champions.
Usai lawan Pescara, Bianconeri akan kembali menghadapi Barcelona. Kali ini mereka akan pergi ke Spanyol untuk menantang tuan rumah di leg kedua. Karena itu, rotasi akan kembali menjadi pilihan Allegri.
"Neto akan bermain, kemudian Dybala akan bermain, seperti halnya Mandzukic dan Gonzalo Higuain. Beberapa pemain akan diistirahatkan. Khedira tak akan bermain, Bonucci suspensi sehingga dia tak akan ada dalam skuat," ujarnya.
"Laga nanti kami perlu menunjukkan bahwa, bahkan bila ada banyak perubahan seperti yang telah ada dalam beberapa pertandingan terakhir, anda slalu harus mendapatkan hasilnya. Itulah yang terpenting. Jadi kami perlu memainkan pertandingan yang benar, kami harus tenang dan mengambil setiap peluang yang kami dapatkan," sambungnya.
"Juan Cuadrado? Saya mengalami keraguan apakan dia atau Lemina yang akan bermain di kanan. Barzagli akan starter, keraguan antara Mehdi Benatia dan Rugani. Kami berpikir untuk memenangkan pertandingan ini, kemudian kami punya empat hari untuk berpikir tentang Barcelona," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 14 April 2017 19:06
-
Liga Italia 14 April 2017 14:10
-
Liga Champions 13 April 2017 20:33
-
Liga Italia 13 April 2017 20:10
-
Liga Italia 13 April 2017 19:01
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...