
Bola.net - - Direktur Inter Milan, Piero Ausilio, mengatakan bahwa akan sulit baginya untuk mendatangkan Arturo Vidal dari Bayen Munchen di musim panas ini.
Klub Serie A sebelumnya dikabarkan sudah berhasil mencapai kesepakatan personal dengan gelandang Chile, yang konon berniat kembali bermain di Italia usai sebelumnya sempat membela Juventus.
Inter sendiri sudah cukup aktif di bursa musim panas ini, usai mereka merekrut Matias Vecino, Milan Skriniar, dan Borja Valero. Selain itu, mereka tinggal sedikit lagi akan mendatangkan Dalbert dari Nice.
Namun Ausilio mengakui akan berat bagi timnya untuk mendatangkan Vidal di musim panas ini.
Arturo Vidal
"Kami langsung sadar bahwa ini praktis amat mustahil, mendapatkan Vidal. Karena Bayern tidak membuka pintu, dan anda tidak punya peluang sama sekali," tutur Ausilio di FFT.
Manajer Carlo Ancelotti dan direktur Karl-Heinz Rummenigge sebelumnya juga sudah menyatakan bahwa mereka tidak bersedia melepas kepergian Vidal di musim panas ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 3 Agustus 2017 23:44
-
Liga Italia 3 Agustus 2017 19:33
-
Liga Italia 3 Agustus 2017 17:47
-
Liga Italia 3 Agustus 2017 17:15
-
Liga Inggris 3 Agustus 2017 16:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...