Dijuluki Michael Essien Baru, Juventus dan Roma Mengincarnya

Dijuluki Michael Essien Baru, Juventus dan Roma Mengincarnya
Daniel Amartey diincar Juve dan Roma (c) ist
Bola.net - Ghana merupakan salah satu negara Afrika yang mempunyai regenerasi bagus dalam tim sepak bolanya. Generasi berganti dan selalu saja ada pemain-pemain baru dengan kemampuan bagus yang muncul ke permukaan.

Kerap menjadi sasaran para pemandu bakat, banyak pemain Ghana yang pada usia dini hengkang ke Eropa. Salah satunya adalah Daniel Amartey, pemain yang sejak dua tahun lalu sudah menjajal kemampuannya di Benua Biru.

Setelah sukses menjadi salah satu pilar utama Djurgardens di Liga Swedia, musim panas lalu ia direkrut oleh FC Copenhagen, klub papan atas Denmark. Kini di usianya yang 20 tahun, permainan Amartey makin berkembang sehingga menarik perhatian banyak tim besar.

Calciomercato.it melaporkan dua klub teratas Serie A musim lalu, Juventus dan AS Roma menangkap Amartey dalam radar transfer mereka. Karena permainannya, ia kerap dijuluki sebagai Michael Essien baru, dan AS Monaco, Wolfsburg, Leverkusen hingga Galatasaray juga disebut berminat merekrutnya.

Sejak melakoni debut bersama tim nasional (senior) Ghana tahun ini, Amartey sudah memiliki empat caps. [initial]

  (foti/dct)