
- Juventus rupanya tidak ingin kehilangan salah satu gelandangnya yakni Sami Khedira. Juve bersiap memberikan kontrak baru untuk Khedira dan berharap dia bersedia menekennya agar bertahan lebih lama.
Juve merasa perlu segera menyodorkan kontrak baru pada Khedira. Sebab, sang pemain kini sedang menjadi bidikan klub kaya raya asal Ligue 1 yakni PSG.
Advertisement
PSG memang getol mendekati Khedira pada bursa transfer musim panas 2018. PSG masih punya waktu mendatangkan pemain 31 hingga tutupnya bursa transfer Ligue 1 pada 31 Agustus mendatang. Sejumlah manuver siap dilakukan.
Khedira sendiri masih belum memutuskan ihwal masa depannya. Eks pemain Real Madrid masih menunggu tawaran terbaik yang mungkin bisa diambilnya. Segala keputusan masih mungkin diambil oleh Khedira.
Perpanjangan Kontrak Khedira
Dikutip dari Tuttosport, Juve tidak ingin kehilangan Khedira karena dia punya pengalaman bagus. Meskipun, Juve musim 2018/19 telah menyiapkan calon pengganti Khedira pada sosok Emre Can yang diboyong dari Liverpool.
Kontrak Khedira bersama Juve tersisa tidak lebih dari 12 bulan mendatang. Jika tidak mencapai kesepakatan baru, bisa jadi Khedira akan pindah bulan Januari mendatang.
Masalahnya, Juve hanya bersedia untuk menawarkan perpanjangan kontrak dalam durasi satu musim. Sementara, Khedira ingin kontrak jangka panjang demi mendapatkan kepastian.
PSG Butuh Khedira
PSG memang sedang mencari tambahan amunisi di lini tengah. Sebab, Adrien Rabiot terus digoda untuk pindah ke klub asa La Liga yakni Barcelona. Jika Rabiot membelot ke Camp Nou, maka PSG mesti mencari penggantinya.
Nah, salah satu kandidat adalah Khedira. Selain itu, ada juga Claudio Marchisio, yang berstatus bebas transfer usai bersepakat menyudahi kontrak dengan pihak Juve.
Video Asian Games 2018
(tut/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Agustus 2018 19:43
-
Liga Spanyol 21 Agustus 2018 17:31
-
Liga Inggris 21 Agustus 2018 13:30
-
Liga Spanyol 21 Agustus 2018 11:30
-
Liga Italia 20 Agustus 2018 15:17
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...