
Bola.net - Penampilan impresif Mehdi Benatia sebagai tembok utama lini pertahanan AS Roma musim ini membuat namanya menjadi incaran sejumlah klub-klub besar luar Italia. Manchester United dan PSG disebut sebagai dua klub yang tengah menjajaki kemungkinan memboyong pemain asal Maroko tersebut dari Olimpico musim panas ini.
Tak ingin aset berharganya lepas, Giallorossi segera bergerak cepat untuk melindungi pemain berusia 26 tahun ini dari kejaran klub lain. Corriere Della Serra melaporkan bahwa Direktur Olehraga Walter Sabatini akan segera mendiskusikan tawaran kontrak baru dengan Benatia.
Hal tersebut menunjukkan keseriusan Roma untuk mempertahankan sang bek tengah, mengingat Benatia sendiri sejatinya baru didatangkan di awal musim lalu dari Udinese. Kabarnya ia akan mendapatkan kenaikan gaji yang cukup signifikan jika mau menerima tawaran ekstensi dari kubu I Lupi.
Keberadaan pemain yang juga mengantongi paspor Prancis ini memang cukup krusial bagi Roma musim ini. Selain berperan penting dalam menjaga rekor defensif tim menjadi yang paling minim kebobolan di Serie A sejauh ini (11 gol), Benatia juga tercatat sebagai topskor kedua klub dengan lima gol, hanya kalah dari Mattia Destro.[initial]
(cds/mri)
Tak ingin aset berharganya lepas, Giallorossi segera bergerak cepat untuk melindungi pemain berusia 26 tahun ini dari kejaran klub lain. Corriere Della Serra melaporkan bahwa Direktur Olehraga Walter Sabatini akan segera mendiskusikan tawaran kontrak baru dengan Benatia.
Hal tersebut menunjukkan keseriusan Roma untuk mempertahankan sang bek tengah, mengingat Benatia sendiri sejatinya baru didatangkan di awal musim lalu dari Udinese. Kabarnya ia akan mendapatkan kenaikan gaji yang cukup signifikan jika mau menerima tawaran ekstensi dari kubu I Lupi.
Keberadaan pemain yang juga mengantongi paspor Prancis ini memang cukup krusial bagi Roma musim ini. Selain berperan penting dalam menjaga rekor defensif tim menjadi yang paling minim kebobolan di Serie A sejauh ini (11 gol), Benatia juga tercatat sebagai topskor kedua klub dengan lima gol, hanya kalah dari Mattia Destro.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 26 Februari 2014 21:42
-
Liga Eropa Lain 26 Februari 2014 18:12
-
Liga Inggris 26 Februari 2014 04:44
-
Piala Dunia 25 Februari 2014 01:19
-
Liga Inggris 24 Februari 2014 23:20
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...