Diincar Klub Top Eropa, Vidal Akui Betah di Juventus

Diincar Klub Top Eropa, Vidal Akui Betah di Juventus
Arturo Vidal (c) AFP
Bola.net - Sering dikaitkan dengan klub besar Eropa seperti Real Madrid, Barcelona FC dan Manchester United. Gelandang Juventus Arturo Vidal mengakui bahwa dirinya bahagia di Juventus.

"Saya hidup dengan kerendahan hati, saya mencoba untuk tidak terlalu memikirkan rumor ini. Lebih baik saya fokus terhadap latihan dan mempersiapkan pertandingan dengan baik," ujar Vidal.

"Real Madrid, Barcelona, Manchester United? cukup tersanjung mendengar nama saya dikaitkan dengan klub besar tersebut. Tetapi saya hanya memikirkan tentang latihan," imbuhnya.

Mantan pemain Bayer Leverkusen ini juga mengatakan bahwa dirinya akan memberikan segalanya bagi klubnya Juventus dan selalu fokus terhadap pertandingan yang dihadapinya.

"Saat ini saya ingin memberikan segalanya bagi Juventus. karena ketika sudah mulai bermimpi, mereka akan menjauh dari sepak bola. Saya ingin selalu fokus dan mengenakan seragam Juventus," tutup Vidal. [initial]

 (ts/han)