
Bola.net - Sebuah kabar gembira datang bagi Juventus dan AC Milan. Playmaker incaran mereka, Christian Eriksen bakal dijual Inter Milan di bulan Januari nanti.
Eriksen sebenarnya masih terhitung baru di Inter. Ia didatangkan dari Tottenham pada awal tahun yang lalu.
Pemain 28 tahun itu kabarnya tengah dilirik beberapa raksasa Italia. Ada Juventus dan Inter Milan yang dilaporkan tertarik merekrut playmaker asal Denmark tersebut.
Advertisement
Sportsmole melansir bahwa Juventus dan AC Milan berpotensi mendapatkan Eriksen. Karena Inter Milan bersedia menjualnya di bulan Januari nanti.
Simak situasi transfer Eriksen di bawah ini.
Bakal Dijual
Menurut laporan tersebut, Inter sudah mendapatkan persetujuan dari Antonio Conte untuk menjual Eriksen.
Sang pelatih diberitakan tidak puas dengan performa Eriksen. Ia menilai sang playmaker tidak cocok bermain dengan skema permainannya saat ini.
Jadi ketimbang ia magabut di Inter, Conte menilai lebih baik menjual sang playmaker di bursa transfer yang akan datang.
Pasang Harga
Menurut laporan yang sama, manajemen Inter sudah menghubungi pihak Juventus dan AC Milan.
Mereka menegaskan bahwa mereka siap untuk melepaskan Eriksen. Mereka mematok harga sekitar 20 juta Euro untuk sang playmaker.
Inter tidak ambil untung dalam proses transfer Eriksen, karena mereka hanya berniat balik modal karena mereka mengeluarkan uang sekitar itu saat merekrutnya dari Tottenham.
Minim Kontribusi
Musim ini, Eriksen bermain sebanyak tujuh kali bagi Inter di semua kompetisi.
Ia belum membuat satupun gol atau assist bagi Nerrazurri musim ini.
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 1 November 2020 23:41
-
Liga Italia 1 November 2020 23:04
-
Liga Italia 1 November 2020 20:30
-
Liga Inggris 1 November 2020 16:30
-
Liga Italia 1 November 2020 15:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...