Dibantai Juventus, Mancini: Inter Harus Tetap Tenang

Dibantai Juventus, Mancini: Inter Harus Tetap Tenang
Roberto Mancini (c) Internazionale
- Roberto Mancini mengakui bahwa performa timnya memang tengah berada di masa sulit, termasuk usai dikalahkan Juventus di leg pertama semifinal Coppa Italia Kamis (28/1) dini hari tadi. Pelatih Inter Milan itu pun menegaskan bahwa timnya harus tetap tenang.


Seperti diketahui, Nerazzurri harus menyerah saat bertandang ke markas Si Nyonya Tua di leg pertama. Tak tanggung-tanggung, Inter menyerah dengan skor telak tiga gol tanpa balas.


Namun sebelum kalah dari Juventus itu, performa Inter memang memburuk di mana mereka tak pernah menang di tiga laga terakhir, yang membuat posisi mereka di klasemen sementara Serie A terus melorot.


"Ini merupakan masa-masa yang rumit bagi kami. Satu hal yang bisa kami lakukan adalah tetap tenang dan kembali bekerja keras walaupun tak bisa dipungkiri bahwa kami kecewa," tandasnya.


"Kami seharusnya bisa bermain lebih ngotot lagi di depan gawang lawan, tapi beginilah hasilnya" tutupnya.[initial]


    (bola/dzi)