Di Serie A, Juventus Belum Pernah Menang Tanpa Cristiano Ronaldo

Di Serie A, Juventus Belum Pernah Menang Tanpa Cristiano Ronaldo
Striker Juventus, Cristiano Ronaldo. (c) AP Photo

Bola.net - Kekalahan dari Atalanta seolah-olah menelanjangi Juventus. Kelemahan Juve tanpa Cristiano Ronaldo terlihat begitu jelas.

Minggu (18/4), Juve takluk 0-1 dalam lawatan ke markas Atalanta. Pasukan Andrea Pirlo kebobolan di menit ke-87 dan tidak sempat merespons untuk mencetak gol penyeimbang.

Pirlo kehilangan sejumlah pemainnya di laga ini, khususnya Ronaldo. Striker Portugal ini tidak dalam kondisi untuk bermain, harus diisitirahatkan.

Sayangnya, absennya Ronaldo berdampak besar bagi Juve. Lalu apa kata Pirlo?

1 dari 2 halaman

Catatan negatif tanpa Ronaldo

Tercatat, Juve tidak pernah menang di Serie A musim ini ketika bermain tanpa Ronaldo. Sudah empat kali Ronaldo absen, Juve bermain imbang tiga kali, dan akhirnya kalah satu kali.

Catatan ini menegaskan dugaan bahwa Juve terlalu bergantung pada Ronaldo. Pirlo sendiri tidak mencoba membantah.

"Bukanlah kebetulan bahwa Ronaldo telah mencetak 25 gol musim ini dan dia juga tampil luar biasa pada pertemuan pertama kontra Atalanta lalu," buka Pirlo kepada Football Italia.

"Dia sangat cocok dengan pertandingan seperti ini dan dia adalah pencetak gol utama kami."

2 dari 2 halaman

Juve tetap tangguh

Meski mengakui status Ronaldo sebagai pencetak gol utama, bagi Pirlo permainan Juve kali ini tidak jauh berbeda. Juve masih menyerang dan menekan, sayangnya Atalanta masih lebih baik.

"Kami kehilangan insting pembunuh di kotak penalti, memang jadinya sedikit berbeda," lanjut Pirlo.

"Meski begitu, kami masih menciptakan peluang-peluang kami di laga ini, jadi saya rasa perbedaannya tidak terlalu besar," tandasnya.

Sumber: Football Italia