Di Natale Umumkan Pensiun Akhir Musim Ini

Di Natale Umumkan Pensiun Akhir Musim Ini
Antonio Di Natale. (c) AFP
Bola.net - Kompetisi Serie A musim depan dipastikan tidak akan bisa melihat aksi Antonio Di Natale menjebol gawang lawan. Striker veteran klub Udinese tersebut telah mengumumkan akan pensiun dari dunia sepakbola pada akhir musim ini.

"Keputusan saya sudah bulat. Setelah berdiskusi dengan keluarga dan agen, saya memutuskan bahwa saat ini musim terakhir saya. Semua akan berakhir pada Juni nanti," ungkap Di Natale kepada Sky Sport Italia.

Di Natale juga mengaku bahwa keputusan yang diambilnya ini memang sangat berat. Terlebih ia akan genap membela Udinese selama sepuluh tahun lamanya pada bulan Juli nanti.

"Ini memang keputusan yang menyakitkan, sebab saya sudah mencetak banyak gol bagi Udinese dibandingkan dengan mengajak makan malam istri saya. Saya sangat mencintai klub ini seperti sudah menjadi bagian dari keluarga saya," pungkasnya.

Di Natale yang berusia 36 pada Oktober nanti telah berada di Stadio Friuli sejak Juli 2004 silam. Dari 359 laga di semua ajang kompetisi, Ia telah mencetak 182 gol bagi Udinese. Di level timnas Italia ia juga punya catatan 11 gol dari 42 caps.[initial]

 (foti/ada)