Di Milan, Rodriguez Siap Ditugaskan Sebagai Bek Tengah

Di Milan, Rodriguez Siap Ditugaskan Sebagai Bek Tengah
Ricardo Rodriguez (c) ACM

Bola.net - - Defender anyar AC Milan Ricardo Rodriguez mengaku dirinya siap jika diminta main sebagai bek tengah jika meski posisi aslinya bukan di posisi tersebut.

Bek berusia 24 tahun tersebut sejatinya adalah seorang bek kiri. Baik di maupun bersama tim nasional Swiss, ia merupakan pemain langganan di posisi tersebut.

Akan tetapi, ia juga pernah ditempatkan sebagai bek tengah. Hal tersebut dilakoninya saat ia bermain di Wolfsburg pada musim lalu. Di awal-awal kompetisi ia dimainkan di bek kiri, namun setelah sekitar tujuh laga di liga, ia digeser untuk main lebih ke tengah.

Rodriguez lantas ditanya di mana ia akan bermain di Milan nanti. Ia menegaskan akan tetap main di posisi aslinya, meski juga tidak keberatan jika nanti harus dimainkan sebagai bek sentral lagi.

"Saya pikir saya akan bermain di bek kiri, mereka mengikuti saya dan itu adalah posisi utama saya. Milan tahu bahwa saya bermain di pos bek tengah selama enam bulan, jadi saya siap jika mereka membutuhkan saya di sana," tegas Rodriguez kepada Gazzetta dello Sport.

"Pertahanan tiga atau empat orang? Montella sedang menguji empat, selalu formasi empat defender," serunya.

Musim lalu, total ia bermain sebanyak 27 kali bagi Wolfsburg di semua ajang dan mencetak dua gol plus tiga assist. Ia bermain di pos bek kiri sebanyak sembilan kali dan bek tengah 18 kali.