
Bola.net - Angelo Di Livio menyebut Claudio Marchisio sebagai pemain yang bisa menggantikan Andrea Pirlo sebagai deep-lying playmaker di Juventus.
Musim panas ini, Pirlo memutuskan untuk angkat kaki dari Turin. Playmaker gaek berusia 36 tahun itu memutuskan mencari petualangan baru bersama New York City FC di Amerika. Ia hengkang setelah menjalani empat tahun yang penuh kesuksesan bersama Bianconeri.
Pirlo merupakan sosok sentral dalam penyerangan Juventus. Oleh karena itulah Bianconeri harus segera mencari pengganti yang tepat baginya. Juve sendiri sudah mendatangkan Sami Khedira. Namun menurut Di Livio, eks playmaker AC Milan tersebut bisa digantikan oleh pemain yang sudah ada lama di dalam skuat itu, yakni Marchisio. Hal tersebut diungkapkan oleh Di Livio ketika ia ditanya siapakah pemain yang perannya paling penting di skuat Juve dan AS Roma.
"Pemain yang paling penting? Bagi Roma Radja Nainggolan. Bagi Juve Marchisio, yang absennya merupakan pukulan besar bagi Juve. Sebab ia adalah gelandang yang bisa mewarisi peran Pirlo. Jangan harapkan umpan-umpan akurat yang sama dari jarak 40 yards lebih, namun musim lalu Marchisio bermain sangat baik ketika berperan sebagai regista," cetus Di Livio pada Tuttosport.
Eks penggawa timnas Italia itu menambahkan bahwa dengan absennya Marchisio, kini peran regista itu bisa diambil alih oleh Paul Pogba.
"Tanpa Marchisio, terserah pada Pogba untuk membuat segalanya menjadi lebih baik. Ia adalah seorang pemain dengan talenta kelas dunia yang luar biasa. Ia layak memakai jersey nomor 10," tutupnya. [initial]
(tut/dim)
Musim panas ini, Pirlo memutuskan untuk angkat kaki dari Turin. Playmaker gaek berusia 36 tahun itu memutuskan mencari petualangan baru bersama New York City FC di Amerika. Ia hengkang setelah menjalani empat tahun yang penuh kesuksesan bersama Bianconeri.
Pirlo merupakan sosok sentral dalam penyerangan Juventus. Oleh karena itulah Bianconeri harus segera mencari pengganti yang tepat baginya. Juve sendiri sudah mendatangkan Sami Khedira. Namun menurut Di Livio, eks playmaker AC Milan tersebut bisa digantikan oleh pemain yang sudah ada lama di dalam skuat itu, yakni Marchisio. Hal tersebut diungkapkan oleh Di Livio ketika ia ditanya siapakah pemain yang perannya paling penting di skuat Juve dan AS Roma.
"Pemain yang paling penting? Bagi Roma Radja Nainggolan. Bagi Juve Marchisio, yang absennya merupakan pukulan besar bagi Juve. Sebab ia adalah gelandang yang bisa mewarisi peran Pirlo. Jangan harapkan umpan-umpan akurat yang sama dari jarak 40 yards lebih, namun musim lalu Marchisio bermain sangat baik ketika berperan sebagai regista," cetus Di Livio pada Tuttosport.
Eks penggawa timnas Italia itu menambahkan bahwa dengan absennya Marchisio, kini peran regista itu bisa diambil alih oleh Paul Pogba.
"Tanpa Marchisio, terserah pada Pogba untuk membuat segalanya menjadi lebih baik. Ia adalah seorang pemain dengan talenta kelas dunia yang luar biasa. Ia layak memakai jersey nomor 10," tutupnya. [initial]
Baca Juga:
- Di Livio Kesulitan Prediksi Hasil Pertandingan Juve vs Roma
- Di Livio Sebut Pemain Baru Juve Masih Butuh Waktu Beradaptasi
- Di Livio Klaim Juve Adalah Klub Yang Sempurna Bagi Cuadrado
- Di Livio: Cuadrado Perekrutan Yang Hebat
- Hernanes Berharap Dominasi Juventus di Italia Segera Berakhir
- Materazzi Masih Anggap Juventus Favorit Scudetto
- Zamparini: Nilai Dybala Bisa Meroket 100 Juta Euro
- Tak Bisa 'Pakai' Dybala, Allegri Dikecam Zamparini
- Tawaran Besar Juventus Untuk Gundogan Ditepis Dortmund
- Chelsea Pede Juve Lepas Pogba
- Llorente Kembali Masuk Orbit Madrid
- Juventus Dekati Axel Witsel lagi
- Juan Cuadrado Resmi Merapat ke Juventus
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Agustus 2015 21:40
-
Liga Inggris 25 Agustus 2015 21:01
-
Liga Italia 25 Agustus 2015 18:02
-
Liga Italia 25 Agustus 2015 15:53
-
Liga Italia 25 Agustus 2015 15:32
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...