Di Inter, Sainsbury Tak Ingin Hanya Sekadar Memperkaya CV

Di Inter, Sainsbury Tak Ingin Hanya Sekadar Memperkaya CV
Trent Sainsbury (c) FIFA

Bola.net - - Bek anyar Inter Milan, Trent Sainsbury menegaskan bahwa bergabungnya ia ke Nerazzurri bukan sekadar untuk memperkaya riwayat kariernya.

Sebelumnya, Inter membuat langkah menarik dengan meminjam Sainsbury dari klub Liga Super Tiongkok, Jiangsu Suning pada hari terakhir jendela transfer Januari kemarin.

"Memang hanya pinjaman, tapi saya bisa menunjukkan kualitas. Persaingan begitu ketat, akan tetapi jika saya memberikan yang terbaik maka saya bisa mendapatkan yang sepantasnya," ujar Sainsbury kepada media Tiongkok, 163.

"Saya tak ingin pergi ke Inter hanya sekadar memenuhi CV, saya ingin memberikan dampak besar. Jika diberi kesempatan bermain, maka akan sangat mengesankan," tukas Sainsbury.

Di Inter, Sainsbury diproyeksikan menjadi pengganti Andrea Ranocchia yang dipinjamkan ke klub Premier League, Hull City.