Di Balik Gol ke-99 Kaka Untuk Milan

Di Balik Gol ke-99 Kaka Untuk Milan
Kaka sudah mencetak 99 gol untuk AC Milan (c) AFP
Bola.net - Saat AC Milan mengalahkan tuan rumah Catania 3-1 di giornata 2013/14, Minggu (01/12), gol ketiga Rossoneri diciptakan oleh Kaka. Bagi Kaka, itu adalah golnya yang keempat di semua kompetisi musim ini. Selama berseragam Milan, itu adalah golnya yang ke-99. Gol itu pun bisa dibilang tercipta tanpa sengaja karena gelandang serang Brasil tersebut awalnya tak berniat menembak.

"Saya sebenarnya menunggu Stephan El Shaarawy dan Mario Balotelli," kata Kaka seperti dilansir Football Italia.

"Saya berniat mengoper bola, tapi mereka tak kunjung sampai ke kotak penalti, jadi saya putuskan untuk menembak dan terciptalah gol ke-99 itu," imbuhnya.



Kaka menorehkan 95 gol di semua ajang untuk Milan dari periode 2003-2009. Setelah 'pulang' ke San Siro dari Real Madrid pada musim panas kemarin, dia sudah menambahkan empat gol ke dalam lembaran kariernya dengan seragam merah-hitam. [initial]

 (foti/gia)