
Bola.net - - Winger , Gerard Deulofeu menyebut bahwa kemenangan atas Getafe amat penting bagi klubnya. Pasalnya, tiga poin didapat saat tampil di lapangan yang kondisinya amat buruk dan menyulitkan Barca.
Barca menjalani minggu ke-4 La Liga musim 2017/18 dengan bertandang ke Coliseum Alfonso Perez, markas Getafe Sabtu (16/9) malam. Sempat tertinggal dari gol G. Shibasaki, Blaugrana mampu menang dengan skor 2-1.
Kemenangan Barca ditentukan oleh gol Denis Suarez dan Paulinho.
"Ini adalah kemenangan yang sangat penting karena kami bermain di lapangan yang kami tidak biasa bermain. Kami punya ruang tapi kami tidak bisa bekerja karena lapangan yang sangat buruk," ucap Deulofeu dikutip dari Marca.
Dengan tambahan tiga poin ini, maka untuk sementara Barca tetap akan bertahan di puncak klasemen La Liga. 12 poin diraih oleh pasukan Ernesto Valverde, hasil empat laga yang selalu sapu bersih kemenangan dari lawan-lawannya.
Pada laga melawan Getafe, Deulofeu tampil menggantikan posisi Ousmane Dembele yang harus keluar karena cedera. Kesempatan tampil bersama Barca ini tentu saja membuat eks pemain AC Milan senang dan berharap bisa tampil lebih sering.
"Saya sangat senang. Saya harus siap menghadapi apapun yang terjadi dan menikmati kesempatan datang. Terkadang, lebih baik bermain bagus selama 25 menit, daripada bermain 60 menit tapi tidak tampil apik," tandas Deulofeu.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 17 September 2017 22:37
-
Liga Spanyol 17 September 2017 17:47
-
Liga Champions 17 September 2017 17:37
-
Liga Inggris 17 September 2017 17:05
Gagal Pindah ke Barcelona, Coutinho Kini Ingin Sukses di Liverpool
-
Liga Spanyol 17 September 2017 12:35
Jadi Penentu Kemenangan Barcelona, Paulinho Dianggap Powerful
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...