
Menurut Del Piero, meski bermain di kadang sendiri, Juventus harus mewaspadai anak-anak asuh Maurizio Sarri. Pasalnya, Del Piero percaya mereka punya kemampuan untuk merebut tiga angka dari tangan La Vecchia Signora.
"Di bawah kepelatihan Maurizio Sarri, pertahanan Napoli punya identitas unik mereka sendiri. Solid di belakang membuat serangan mereka jadi lebih tajam," papar Del Piero kepada Sky Sport Italia.
"Gonzalo Higuain mencetak gol hampir di setiap pertandingan, yang juga didukung oleh Marek Hamsik. Saya harap laga ini bisa menjadi konfirmasi kehebatan para pemain di kedua tim."
Menurut Del Piero, kuncinya adalah mental. Napoli tak boleh bertanding dengan mental yang salah.
"Napoli sebaiknya tidak turun ke lapangan dengan dibebani pikiran bahwa ini adalah laga menentukan. Itu bisa berpengaruh terhadap beberapa pemain, terutama karena mereka tampil di luar kandang."
"Jika bisa bermain dengan cara yang biasa mereka lakukan, maka Napoli benar-benar punya peluang untuk menang di Turin," pungkasnya. [initial]
Klik Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 12 Februari 2016 22:08
-
Liga Italia 12 Februari 2016 22:04
-
Liga Italia 12 Februari 2016 21:15
-
Liga Inggris 12 Februari 2016 15:32
-
Liga Spanyol 12 Februari 2016 14:22
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...