De Vrij Soal Duet Lukaku dan Lautaro: Kuat dan Cepat

De Vrij Soal Duet Lukaku dan Lautaro: Kuat dan Cepat
Stefan de Vrij (c) AP

Bola.net - Bek Inter Milan Stefan De Vrij memuji duet Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez dengan menyebut mereka berdua sebagai pasangan yang kuat, gesit, dan sulit dimatikan.

Duet tersebut baru tercipta pada musim 2019-20 ini. Hal itu terjadi seiring kesuksesan Inter memboyong Lukaku dari Manchester United.

Meski baru dipasangkan, namun Lukaku dan Lautaro mampu tampil dengan padu. Mereka mampu bekerjasama dengan baik dan mencetak banyak gol.

Lukaku sejauh ini telah mengemas 23 gol di semua ajang kompetisi, 17 di antaranya di Serie A. Sementara itu Lautaro mengemas 16 gol, dan 11 di antaranya di liga.

1 dari 2 halaman

Pasangan yang Kuat dan Sulit Dikawal

Pasangan yang Kuat dan Sulit Dikawal

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez merayakan golnya ke gawang Slavia Praha. (c) AP Photo

Stefan De Vrij berlatih bersama Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez nyaris tiap hari. Jadi ia tahu kelebihan kedua pemain tersebut.

Bek asal Belanda ini menyebut keduanya tipikal pemain yang kuat dan gesit. Hal itu membuat mereka sulit dimatikan.

"Mereka sangat kuat secara fisik. Mereka pasangan yang cepat dan mobile," pujinya pada DAZN, via Goal.

"Dalam latihan, saya perhatikan bahwa mereka berdua adalah dua pemain yang sangat sulit untuk dikawal," seru De Vrij.

2 dari 2 halaman

Masih Bisa Lebih Baik

Masih Bisa Lebih Baik

Bomber Inter Milan, Romelu Lukaku (c) AP Photo

Romelu Lukaku sejauh ini terlihat sudah bisa memberikan kemampuan terbaiknya bagi Inter Milan. Akan tetapi Stefan De Vrij mengatakan potensi Lukaku belum tergali seluruhnya.

"Dengan berlatih bersama mereka, kita semua bisa meningkat. Lukaku sangat bagus," pujinya.

"Ia merasa di rumah, ia selalu positif dan mencoba membantu dalam permainan, ketika saya bisa, tentu saja, saya mencarinya."

"Tentu saja ia masih bisa berkembang, seperti kita semua," tandas De Vrij.

(goal)