De Laurentiis: Bajak Higuain, Juventus Tidak Elegan

De Laurentiis: Bajak Higuain, Juventus Tidak Elegan
Gonzalo Higuain (c) AFP
- Presiden , Aurelio de Laurentiis mengkritik karena membajak Gonzalo Higuain dari klubnya. Musim panas lalu Juve membayar nilai buyout Higuain untuk membawa top skorer Serie A itu ke Turin.


Juventus harus membayar sekitar 90 juta euro untuk bisa mendapatkan Higuain. Meski mendapatkan uang dalam jumlah besar, De Laurentiis tetap uring-uringan dengan tindakan Juve itu.


Ia menyebut langkah Juve yang membeli Higuain itu tidak elegan. Namun ia tidak menyalahkan Higuain yang ingin pergi.


"Higuain adalah pemain profesional hebat. Anda tak bisa memaksa pemain untuk bertahan, terutama jika dalam kontraknya terdapat harga yang bisa membuat mereka otomatis terjual. Hanya saja saya tidak mengira klub Italia seperti Juventus yang akan melakukannya. Itu hal baru dan menurut saya sama sekali tidak elegan," cetus De Laurentiis kepada Sky Sports.


Higuain sendiri saat ini sudah mengemas enam gol dalam enam pertandingan bersama Juventus di Serie A. [initial]


 (foti/hsw)