De Boer: Inter Bermain Dengan Rasa Takut

De Boer: Inter Bermain Dengan Rasa Takut
Frank De Boer (c) AFP
- Hasil tidak maksimal kembali diraih oleh Inter Milan pada lanjutan Serie A. Bermain di Stadion Bergamo, Inter tunduk dari sang empunya stadion, , dengan skor 2-1. Rasa takut menjadi keladi kekalahan Inter.


Hal tersebut seperti yang diucapkan oleh pelatih Frank de Boer untuk mengomentari hasil laga ini. De Boer kecewa dengan permainan Mauro Icardi dan kolega, terutama pada babak pertama. Dimana permainan memang tidak berkembang.


"Saya kecewa dengan babak pertama, karena kami bermain dengan rasa takut dan saya tidak tahu mengapa ini terjadi. Kami tidak bermain pada babak pertama, sepertinya hanya Atalanta yang bermain," ulasnya.


Inter tertinggal lewat gol Andrea Masiello pada menit ke-10. Bangkit pada babak kedua, Eder membawa kedudukan menjadi imbang 1-1 lewat golnya di menit ke-88. Namun, penalti Mauricio Pinilla membuat Inter tunduk dengan skor 2-1.


"Kami tampil jauh lebih baik pada babak kedua, terutama setelah kedudukan menjadi imbang. Sangat sulit melihat tim seperti Inter kalah tiga laga beruntun [di Serie A]. Tapi, dalam pandangan saya kita masih bisa meningkat," tandasnya. [initial]


 (foti/asa)