Data dan Fakta Serie A: Lazio vs Juventus

Data dan Fakta Serie A: Lazio vs Juventus
Gonzalo Higuain (c) Juventus.com
- Lazio dan Juventus akan bertemu dalam duel big match di Olimpico Stadium, Sabtu (27/8) malam pada giornata kedua Serie A. Kedua tim sendiri sama-sama memiliki modal kemenangan dari giornata pertama.


Lazio memiliki catatan yang tak bisa dibanggakan saat bertemu Juventus. Dari lima pertandingan terakhir mereka, Biancocelesti gagal meraih satu pun poin, alias tak pernah menang saat melawan Bianconeri, baik kandang maupun tandang.


Nah, bagaimana dengan statistik lainnya? Sembari menanti jalannya pertandingan menarik tersebut, tak ada salahnya untuk menyimak bagaimana data dan fakta pertemuan Lazio vs Juventus di bawah ini:

  • Lazio terakhir menang atas Juventus di Serie A adalah pada Desember 2003. Sejak itu, Bianconeri menang 17 kali dan enam kali bermain imbang.

  • Juventus telah memenangkan empat laga terakhir melawan Lazio di Serie A tanpa sekalipun kebobolan.

  • Lazio sudah merasakan 76 kekalahan saat melawan Juventus di Serie A, setidaknya 14 kekalahan lebih banyak dibandingkan tim lain.

  • Lazio hanya meraih satu poin dan mencetak satu gol dalam tujuh pertemuan terakhir melawan Juventus di Serie A yang digelar di Olimpico.

  • Lima dari enam pertemuan terakhir Serie A antara kedua tim selalu diwarnai kartu merah. Tiga untuk Lazio dan dua untuk Juventus.

  • Tim asuhan Massimiliano Allegri telah memenangkan 27 dari 29 pertandingan Serie A, sisanya sekali kalah dan sekali imbang.

  • Lazio mencatat hanya 30% ball possession saat mengalahkan Lazio pekan lalu. Itu adalah catatan terendah mereka di Serie A sejak April 2012, 28% saat melawan Juventus.

  • Gonzalo Higuain mencetak gol pekan lalu ke gawang Fiorentina di sentuhan ketiganya. Dari empat laga terakhir Serie A dari musim lalu hingga sekarang, El Pipita sudah mencetak tujuh gol.

 (who/dzi)